Kegiatan Pengawasan dan Pemeriksaan (Wasrik) rutin dilaksanakan oleh Itjen TNI ataupun pengawasan fungsional lain bukan dimaksudkan untuk mencari-cari kesalahan dari obyek pemeriksaan, melainkan bertujuan untuk mengetahui sejauh mana masing-masing satuan kerja (Satker) telah bekerja melaksanakan program yang dirancang dengan mengedepankan efisiensi dan efektivitas waktu dan sumber daya yang tersedia guna mencapai tujuan dan sasaran yang ditetapkan. 

Demikan penyampaian dari anggota Itjenad Letkol Cku M Bilal pada saat melaksanakan Wasrik di Kodim 0722/Kudus, Jum’at (24/7).

Kedatangan Tim Wasrik Itjenad ini dipimpin oleh Ketua Tim Letnan Kolonel Inf Amrin Ibrahim beserta rombongan. Kepala Staf Kodim 0722/Kudus beserta perwira Staf menyambut langsung kedatangan Tim Wasrik Itjenad di Makodim 0722/Kudus.

Mengawali kegiatan pengawasan dan pemeriksaan yang dilaksanakan di Ruang Data Makodim,Komandan Kodim 0722/Kudus Letnan Kolonel Arh M.Ibnu Sukelan dalam sambutan yang dibacakan oleh Kasdim 0722/Kudus menyampaikan ucapan selamat datang kepada Ketua beserta anggota Tim Wasrik dari Itjenad, disertai harapan mudah-mudahan selama melaksanakan tugas di Kodim 0722/Kudus ini kegiatan pemeriksaan dapat berjalan lancar serta dapat mencapai sasaran sesuai alokasi waktu yang telah direncanakan.

Sebagaimana kita pahami, fungsi pengawasan merupakan salah satu bagian yang penting dan tidak dapat diabaikan dalam setiap proses manajemen, oleh karenanya kualitas pelaksanaan fungsi ini sangat mempengaruhi keberhasilan pelaksanaan tugas suatu organisasi termasuk di Kodim 0722/Kudus dan jajaran. Sejalan dengan itu pengawasan merupakan bagian dari upaya untuk membuat organisasi menjadi benar-benar efektif dan efisien, jelas Kasdim 0722/Kudus.

Dalam kesempatan yang sama Ketua Tim Wasrik Itjenad menyampaikan bahwa tim akan melakukan pemeriksaan pada tahun anggaran 2014 dan pengawasan tahun anggaran 2015 dan diharapkan dalam pemeriksaan nanti memberikan data yang sebenarnya tanpa rekayasa dan ditutup-tutupi.

“Dengan memberikan data yang sebenarnya, kita dapat segera mengetahui apabila ada hal-hal yang perlu diperbaiki guna meningkatkan pelaksanaan tugas dimasa mendatang,” kata Ketua Tim Wasrik Itjenad.
Axact

Kodim 0722/Kudus

Berbuat Terbaik Berani Tulus Ikhlas

Post A Comment:

0 comments: