KODIM 0722/KUDUS(3/8),-Untuk memastikan para anggota TNI bebas narkoba, anggota TNI Kodim 0722/Kudus secara acak jalani tes urine dadakan, di Rumkitban Denkesyah (Detasemen Kesehatan Wilayah) 04.04.03 Kudus, Jl.Jenderal Sudirman No 39 Kudus, Senin (3/8).

Tes itu dilakukan sebagai bentuk antisipasi penyalahgunaan narkoba. Tes urine tersebut juga dilakukan serentak di sejumlah Kodim yang ada di wilayah Korem 073/Makutarama untuk mengantisipasi aparat TNI yang menyalahgunakan narkoba.

Komandan Kodim 0722/Kudus Letkol Arh M.Ibnu Sukelan mengatakan, tes urine itu ini merupakan salah satu pengawasan internal terhadap anggota.Tes dilakukakan secara acak. Ia berharap hasil pelaksanaan tes urine tersebut bisa sebagai sarana untuk mengetahui anggota di jajaran Kodim 0722/Kudus bersih dari pengaruh narkoba.

Hasil tes urine tersebut akan diketahui beberapa hari lagi dan diserahkan ke pihak Kodim 0722/Kudus. Dandim menegaskan, jika ada anak buahnya yang terlibat peredaran gelap narkoba atau mengkonsumsinya, maka dia tak segan untuk menindak tegas sesuai dengan hukum yang berlaku. 

Dijelaskannya, penyalahgunaan narkoba baik pemakai maupun pengedar merupakan salah satu dari tujuh pelanggaran berat kedisplinan sebagai anggota TNI. Oleh karena itu kata Dandim, apabila dalam tes urine ini terdapat anggotanya yang terbukti positif menggunakan narkoba. Maka pihaknya tidak akan segan-segan untuk menindaknya dengan tegas dan akan diserahkan ke pihak yang berwajib.

“Jangan berani-berani dekat atau bahkan sampai menjadi pemakai dan pengedar narkoba, karena resikonya akan ditanggung sendiri, mulai dari penyidikan sampai dengan pemecatan. TNI adalah contoh masyarakat, jadi harus dapat memberikan suri tauladan yang baik,” terang Dandim.
Axact

Kodim 0722/Kudus

Berbuat Terbaik Berani Tulus Ikhlas

Post A Comment:

0 comments: