Upacara peringatan detik-detik Proklamasi HUT RI ke-70, 17 Agustus yang di pusatkan di alun-alun Simpang Tujuh Kudus, berlangsung khidmat. Bertindak sebagai inspektur upacara Bupati Kudus H. Musthofa.

Sementara itu, bertindak Komandan Upacara Lettu Inf Muhlisin dan Komandan Paskibraka Pelda Joko Supriyanto dari Koramil 06/Bae.

Tampak hadir pada kesempatan tersebut Muspida, Para Asisten, Jajaran SKPD, Ketua DPRD beserta Anggota DPRD, Para Perwira jajaran Kodim 0722/Kudus, Perwira jajaran Polres Kudus, para Purnawirawan TNI/Polri (Pepabri dan Dewan harian cabang 45), Muspika Se-kab Kudus, Petinggi/ Kepala Desa se-kab Kudus, Toga Tomas, Perwakilan dari pengusaha serta Persit Kodim dan Bhayangkari Polres Kudus.

Secara keseluruhan upacara Peringatan HUT RI ke-70 di Kabupaten Pelalawan berlangsung lancar dan khidmat. Seluruh peserta upacara terlihat penuh perhatian dan fokus mengikuti rangkaian kegiatan upacara tak terkecuali masyarakat yang menyempatkan diri menghadari acara yang sakral ini.

Usai pelaksanaan acara pokok peringatan detik-detik Proklamasi dan pengibaran bendera merah putih oleh Barisan Paskibra dilanjutkan dengan demo kolosal kepahlawanan serta devile pelajar.
Axact

Kodim 0722/Kudus

Berbuat Terbaik Berani Tulus Ikhlas

Post A Comment:

0 comments: