Kondusifitas Wilayah Mendukung Pembangunan Nasional.
Kondisi Sosial, Hukum dan Keamanan dalam negeri yang kondusif akan mendukung kelancaran pembangunan nasional. Informasi yang cepat dari masyarakat dalam hal ini akan mengurangi dampak buruk akibat konflik sosial dan perkembangan penanganannya.

Hal tersebut ditegaskan oleh Pasi Intel Kodim 0722/Kudus Kapten Inf Bambang Sunarto dalam kegiatan Sosialisasi Inpres No.2 Th 2013 tentang penanganan gangguan keamanan dalam negeri di aula Balai Desa Besito Kec Gebog Kudus pada Senin (9/3).

Hadir pada kegiatan tersebut Kakesbang Polinmas, Kabag Ops Polres Kudus, Kasi Pidsus Kejaksaan Negeri Kudus, Humas Kejaksaan Kudus, Muspika Gebog, Bae dan Dawe, Babinsa dan Babinkamtipmas, para Kepala Desa se Kec Bae Gebog dan Dawe serta perwakilan tokoh masyarakat. 

Lebih lanjut disampaikan bahwa dengan adanya kegiatan sosialisasi ini diharapkan dapat meningkatkan efektivitas penanganan gangguan keamanan dalam negeri secara terpadu, sesuai tugas, fungsi, dan kewenangan masing-masing berdasarkan peraturan perundang-undangan yang berlaku.
Axact

Kodim 0722/Kudus

Berbuat Terbaik Berani Tulus Ikhlas

Post A Comment:

0 comments: