KUDUS,Kodim 0722/Kudus - Dalam rangka mensukseskan Program Swasembada Ketahanan Pangan Nasional, Babinsa Koramil 08/Gebog Kodim 0722/Kudus Serka Suyoto membantu petani merawat padi di areal lahan persawahan milik Sukarman di Dukuh Teloyo RT 02/03 Desa Jurang Kecamatan Gebog Kabupaten Kudus, Senin (25/03/2019).

Menurut Bati Tuud Koramil 08/Gebog Peltu Sofi'i yang ikut mendampingi Babinsa Jurang disela sela kegiatan pendampingan kepada petani, ia mengatakan bahwa sebagai seorang Babinsa yang selalu siap disetiap waktu mendampingi petani memang sudah menjadi ketekatan dalam menjalankan tugas. Kegiatan ini dilakukan untuk mewujudkan swasembada pangan yang saat ini digalakkan oleh pemerintah RI.

“Salah satu komoditi yang sangat diunggulkan, yakni padi, jagung dan kedelai (pajale). Sehingga ini tak boleh lepas dari pengawasan Babinsa dan Petugas Penyuluh Lapangan (PPL) pertanian, karena itu dengan adanya pendampingan petani tersebut, maka segala kesulitan yang dihadapi petani di lapangan akan dapat terselesaikan dengan baik,” ungkap Peltu Sofi'i.

Sofi'i juga mengatakan, dirinya berharap dengan kehadiran Babinsa, tanaman padi yang ditanam akan tumbuh dengan subur, maksimal dan hasil panen yang akan dicapai petani pun akan melimpah. Sehingga program dalam mensukseskan swasembada pangan nasional akan terwujud dengan baik.

Axact

Kodim 0722/Kudus

Berbuat Terbaik Berani Tulus Ikhlas

Post A Comment:

0 comments: