Bertempat di lapangan Ds Karangbener
Kec Bae Kudus telah dilaksanakan upacara penutupan TMMD Sengkuyung II TA. 2013 oleh
Bupati Kudus pada Selasa (29/10).
Bupati Kudus H Musthofa selaku Irup dalam
amanatnya mengatakan, sebagai unsur pembantu pemerintah daerah TNI dalam hal
ini Kodim 0722/Kudus diharapkan mampu dan turut serta dalam mewujudkan
akselerasi pembangunan di wilayah baik secara fisik maupun non fisik yang pada
akhirnya bermuara pada terwujudnya kesejahteraan dan keamanan masyarakat di wilayah.
Hadir dalam upacara tersebut Bupati
Kudus, Kajari, Kalapas, Kapolres Kudus serta para pejabat di lingkungan Pemda
Kudus. Masyarakat dan pelajar pun tampak tumpah ruah memenuhi lapangan dimana
di laksanakan upacara penutupan TMMD.
Selesai melaksanakan penandatangan
berita acara penyerahan kegiatan, Bupati Kudus beserta rombongan meninjau hasil
pelaksanaan kegiatan fisik berupa pengecoran jalan, renovasi jembatan,
pembuatan talud dan pembuatan pos kampling yang kesemuanya telah selesai 100%.
Post A Comment:
0 comments: