KODIM 0722/KUDUS(25/8),- Kodim 0722/Kudus bekerjasama dengan BPMP KB Kab Kudus menggelar Rapat Koordinasi Bhakti Sosial TNI-KB Kesehatan terpadu tingkat Kabupaten Kudus tahun 2015 yang diikuti oleh Pasi Ter Dim 0722/Kudus dan juga dihadiri, Dinas Kesehatan, Polres Kudus, Koordinator KB, dan PLKB Se Kabupaten Kudus, Selasa (25/08).

Rapat ini dimaksud untuk memberi gambaran kepada tiap unsur terkait tentang rencana penyelenggaraan kegiatan Bhakti Sosial TNI-KB Kesehatan Terpadu 2015 di wilayah Kudus dengan tujuan sebagai pedoman dalam pelaksanaan kegiatan Bhakti Sosial TNI-KB Kesehatan Terpadu 2015 sehingga dapat mempercepat program Revitalisasi program KB Nasional di wilayah Kodim 0722/Kds. Hal ini disampaikan oleh Pasiter Kodim 0722/Kds Kapten Inf S. Widodoo di Aula BPMPKB Kab. Kudus.

Program Bhakti Sosial TNI-KB Kes terpadu dimaksudkan untuk mendukung secara nyata akselerasi upaya mencapai sasaran kegiatan KB, pembangunan keluarga kecil bahagia dan sejahtera serta pembangunan kesehatan terutama ditujukan kepada penduduk yang karena keadaan geografis dan terbatasnya sarana dan prasarana serta kondisi sosial budaya yang sulit ditembus oleh program atau kegiatan konvensional.

Dengan Tema “PERCEPATAN REVITALISASI PROGRAM KB MELALUI BAKTI SOSIAL KERJA SAMA BKKBN DENGAN TNI TAHUN 2015” kegiatan Bhakti TNI – KB Kes terpadu ini disamping sebagai wujud kepedulian TNI terhadap masa depan anak bangsa juga bertujuan untuk mendorong dan mengajak masyarakat khususnya para kepala keluarga dalam melaksanakan program KB sesuai dengan kebijakan dan strategi yang telah dicanangkan pemerintah yaitu gerakan pembangunan berwawasan kesehatan menuju Indonesia Sehat.
Axact

Kodim 0722/Kudus

Berbuat Terbaik Berani Tulus Ikhlas

Post A Comment:

0 comments: