KUDUS,Kodim 0722/Kudus (19/11/2018) Anggota Koramil 09/Kaliwungu Babinsa Kedungdowo Serda Kaswanto melaksanakan kegiatan upsus pajale yaitu melaksanakan Pendampingan Kepada petani menanam padi Mt¹. 

Kegiatan tanam padi Mt¹ yang dimulai dari daut (mencabuti bibit padi) ini menggunakan jenis bibit padi Ir 64 milik petani Bapak Nurkhan warga Rt 06/05 Desa Kedungdowo dari Poktan 'Ngudi Lestari, dengan area luas lahan sawah 5000m² dengan pola tanam jajar legowo 6:1. 

Kegiatan Babinsa dalam Pendampingan menanam padi merupakan upaya dalam mensuport Petani dengan harapan mereka semangat dalam menanam padi mt¹ ini hingga perawatanya dan diharapkan pula nantinya hasil panenya dapat menuai hasil yang memuaskan sehingga dapat menunjang daulat pangan yaitu tercapainya swasembada pangan yang sedang dicanangkan Pemerintah khususnya bahan pangan Pajale.

Axact

Kodim 0722/Kudus

Berbuat Terbaik Berani Tulus Ikhlas

Post A Comment:

0 comments: