KUDUS – Dalam upaya mempererat silaturahmi dan meningkatkan sinergi dengan aparat desa, anggota Koramil 02/Jati, Sertu Masrin Noor, melaksanakan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama perangkat Desa Loram Kulon, Kecamatan Jati, Kabupaten Kudus. Jumat (7/3).
Kegiatan Komsos ini dilakukan bersama Bhabinkamtibmas setempat sebagai bentuk koordinasi dan kerja sama dalam menjaga keamanan serta ketertiban di wilayah. Selain itu, Komsos juga menjadi sarana deteksi dini dan cegah dini terhadap potensi gangguan keamanan, sehingga masyarakat dapat beraktivitas dengan aman dan nyaman.
Sertu Masrin Noor menyampaikan bahwa komunikasi antara Babinsa, Bhabinkamtibmas, dan aparat desa sangat penting dalam menciptakan lingkungan yang kondusif. “Dengan adanya komunikasi yang baik, kita bisa bersama-sama menjaga ketertiban di desa dan menyelesaikan berbagai permasalahan yang ada sebelum berkembang lebih luas,” ujarnya.
Pemerintah desa mengapresiasi peran aktif Babinsa dalam menjaga stabilitas keamanan di Loram Kulon. Mereka berharap kerja sama ini terus terjalin dengan baik guna meningkatkan kesejahteraan dan keamanan masyarakat.
Melalui kegiatan ini, Kodim 0722/Kudus terus berkomitmen untuk hadir di tengah masyarakat dan menjalin sinergi dengan berbagai pihak dalam menciptakan lingkungan yang aman, tertib, dan harmonis.
Redaktur: Kodim 0722/Kudus
Post A Comment:
0 comments: