Setiap prajurit TNI wajib memiliki kemampuan
Beladiri guna menambah kepercayaan diri
dalam pelaksanaan tugas dilapangan.
Beladiri yang dilatihkan secara resmi dalam
lembaga pendidikan militer adalah BDM (Bela Diri Militer) namun guna menambah
pengetahuan dan kemampuan prajurit dibdang Beladiri maka satuan satuan
Operasional dapat mengembangkan cabang Beladiri yang lain diluar BDM. baik Beladiri
Karate , Silat, dan Yong Moodo serta cabang olahraga beladiri lainnya. Personel Kodim 0722/Kudus selain memiliki
kemampuan Beladiri BDM Silat dan Karate. Juga berlatih Beladiri Yong Moodo
secara rutin dan secara periodik dilaksanakan Ujian kenaikan tingkat seperti yang
dilaksanakan pada Senin ( 12/3/2012 ) yang diikuti lebih dari 250 orang
personel diberbagai tingkatan baik kenaikan tingkat ke sabuk kuning , hijau dan
kenaikan ke sabuk biru. Penjelasan Pasi Ops Kodim 0722/Kudus Kapten Infanteri
Fatkur diselasela kegiatan.
Post A Comment:
0 comments: