Babinsa Koramil 01/Kota Serma Subandi menghadiri pembukaan Kaliputu Expo 2015 pada Minggu (11/10). Kegiatan ini sebagai salah satu usaha Babinsa dalam komsos menjaga tradisi dan kearifan lokal.
Kaliputu Expo 2015 yang berlangsung didepan makam Sido Mukti tersebut secara resmi dibuka oleh Pj Kades Kaliputu Bp Paimin dan dihadiri beberapa tokoh masyarakat desa Kaliputu.
Kegiatan ini merupakan rangkaian kegiatan menyambut tahun baru Hijriyah yang akan ditutup dengan kegiatan " Tebokan".
Dalam kegiatan Tebokan tersebut akan dilaksanakan iring - iringan hasil produksi lokal Kaliputu antar lain jenang, hasil pertanian dan lainnya.
Post A Comment:
0 comments: