KODIM 0722/KUDUS (9/12),- Pelaksanaan Pilkada Serentak yang jatuh pada hari ini 9 Desember 2015 dengan cakupan nasional yang akan dilaksanakan pada 269 daerah meliputi 9 Provinsi, 224 Kabupaten, dan 36 Kota di Indonesia. Sedangkan untuk Kabupaten Kudus tidak termasuk dalam Kabupaten yang melaksanakan Pilkada serentak.
"Sejauh ini keamanan di Kab Kudus kondusif. Kita tetap gelar pasukan langsung dan tidak langsung. Pengamanan dilakukan sampai terpilihnya pemimpin di setiap daerah yang melaksanakan pilkada," kata Komandan Kodim 0722/Kudus Letkol Arh M. Ibnu Sukelan.
Dandim juga menambahkan selama masa pemilihan, personel TNI Kodim Kudus akan menjaga netralitasnya. "Kita percayakan pada masyarakat yang berhak memilih. TNI Kodim Kudus akan menjaga netralitasnya," kata Dandim Kudus memastikan.
Untuk langkah pengamanan imbangan guna membantu satuan tetangga Kodim 0722/Kudus pada hari Rabu (9/12) melaksanakan apel siaga dan menyiapkan personil maupun materiil
serta menyiapkan satu SST (satuan setingkat peleton) yang disiagakan sebagai
Pasukan Reaksi Cepat apabila sewaktu waktu terjadi perubahan situasi.
Kegiatan
apel kesiapsiagaan yang dilaksanakan di lapangan apel Makodim ini
dipimpin oleh Kepala Staf Kodim 0722/Kudus Mayor Inf Sagimin dan diikuti
seluruh Prajurit Kodim 0722/Kudus.
Dalam penyampaiannya, Kasdim mengatakan meskipun situasi keamanan di Kab Kudus sangat kondusif, akan tetapi sebagai aparat keamanan harus tetap bersiaga dan mengantisipasi kemungkinan terjadinya gangguan keamanan.
Mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan, Kasdim memerintahkan seluruh Babinsa agar memonitor perkembangan situasi yang terjadi di wilayah binaannya masing-masing. Namun demikian Kasdim berharap pelaksanaan Pilkada serentak tahun 2015 ini berjalan lancar, aman dan berlangsung kondusif.
Post A Comment:
0 comments: