Kodim 0722/Kudus(23/12),- Guna meneladani kisah kepribadian dan perjuangan Rosulullah Nabi Muhammad S.A.W yang sangat berat untuk menegakan kebenaran di muka bumi sebagai pembawa wahyu dari Allah SWT dan Nabi terakhir, Kodim 0722/Kudus menyelenggarakan Peringatan Maulid Nabi Besar Muhammad SAW, Momentum ini merupakan salah salah satu bentuk kecintaan terhadap Nabi Muhammad SAW yang telah mengajarkan agama Islam yang menyempurnakan dari agama sebelumnya.
Pada peringatan tersebut yang dihadiri oleh Kasdim 0722/Kudus Mayor Inf Sagimin, Kaminvetcad Kudus, Dr. Anggoro dan Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Cab XLIII beserta seluruh anggota jajaran Kodim 0722/Kudus Militer dan PNS di Masjid Attaqwa Kodim 0722/Kudus. Hadir dalam acara peringatan Maulid ini dengan Mauidzoh Hasanah Kyai H. Abdul Rahman, dan diringi group Rebana Al Mutaqin dari Kudus.
Dalam Sambutan Komandan Kodim 0722/Kudus yang disampaikan Oleh Pasipers Kapten Cpl Noor Ali, beliau menyampaikan dengan peringatan maulid Nabi Muhammad SAW sebagai bentuk kecintaan serta tauladan nabi muhamad SAW, menjalankan tugas secara maksimal sesuai tauladan Rosulullah Nabi Muhammad SAW.
Post A Comment:
0 comments: