Ketika musim hujan, kebersihan lingkungan kita harus lebih ditingkatkan. Kegiatan seperti membuang sampah pada tempatnya, membersihkan selokan atau tempat aliran dan menguras/mengeringkan genangan air yang bisa menjadi tempat nyamuk bertelur. Lingkungan yang bersih akan meminimalisir datangnya penyakit dan banjir.

Demikian ditegaskan anggota Koramil 04/Jekulo Babinsa desa Sadang Serda Yuswanto pada saat melaksanakan kerja bakti membersihkan sampah dan kotoran sepanjang jalan di Rt 3/4 Desa Sadang, Jum'at (22/1).

Kepada masyarakat desa binaannya Serda Yuswanto mengingatkan jika saat ini merupakan musim penghujan. Untuk itu, tidak ada alasan untuk tidak turut serta melakukan pembersihan lingkungan. Sebab banjir mengancam, penyakit juga mengancam. Hal ini harus menjadi perhatian serius semua pihak. Ibarat pepatah sedia payung sebelum hujan.
Axact

Kodim 0722/Kudus

Berbuat Terbaik Berani Tulus Ikhlas

Post A Comment:

0 comments: