Anggota Koramil 09/Kaliwungu Babinsa desa Garung Lor Serka Rofiq melaksanakan salah satu kegiatan upsus dalam rangka mensukseskan program swasembada pangan dengan mendampingi kelompok tani Medal Sari panen padi, Jum'at (18/03).
Kegiatan pendampingan panen padi dilahan milik petani Bp Jamaah Rt 09/2 Desa Garung Lor Kec Kaliwungu dengan luas lahan 5500 Ha. Hasil panen yang didapatkan 4,2 Ton dari jenis padi varietas Ciherang.
Babinsa selalu memberikan semangat dan mengajak para petani agar lebih maksimal lagi dalam meningkatkan program swasembada pangan sesuai anjuran pemerintah serta tak lupa untuk menjual hasil panen ke Bulog karena Bulog menampung hasil panen petani.
Post A Comment:
0 comments: