Dalam rangka menyukseskan program swasembada pangan anggota Koramil 05/Mejobo Babinsa Jepang Serka Rudi secara intensif melaksanakan pembinaan komunikasi sosial (Komsos) dengan para kelompok tani di wilayah. Kegiatan ini dimaksudkan agar terjalin kerja sama antara Babinsa dengan petani.

"Para petani bisa sampaikan kepada Babinsa apabila ada kendala pertanian seperti pupuk, pengairan serta bibit dan lainnya," demikian penegasan Babinsa pada saat Komsos dengan anggota Poktan Sumber Rejeki pada saat selesai melaksanakan pengolahan lahan, Kamis (10/3).

Kepada para anggota Poktan tersebut Babinsa juga mengharapkan untuk segera mempersiapkan masa tanam II tahun 2016. "Untuk segera melaksanakan penanaman secara serentak guna menghindari serangan hama tanaman," kata Babinsa.
Axact

Kodim 0722/Kudus

Berbuat Terbaik Berani Tulus Ikhlas

Post A Comment:

0 comments: