Jelang hari Raya Idhul Fitri, pemenuhan kebutuhan akan beras akan meningkat tak terkecuali bagi sebagian masyarakat kita yang kurang mampu. Masyarakat tersebut dalam hal pemenuhan kebutuhan akan beras di bantu oleh pemerintah dengan program raskin yang tentunya akan sangat membantu bagi masyarakat yang masuk kategori tidak mampu.
Menyadari akan hal tersebut anggota Koramil 09/Kaliwungu Babinsa Desa Karangampel Serda Moh Karmeni sedang melaksanakan kegiatan bersama perangkat desa memeriksa beras Raskin yang bertempat di aula Balai Desa Karangampel, Kamis (30/06).
Kegiatan pemeriksaan beras Raskin tersebut penting karena menyangkut mutu dan kwalitas beras agar layak dikonsumsi sehingga warga kurang mampu dapat menikmati beras dengan layak.
Post A Comment:
0 comments: