KUDUS,Kodim 0722/Kudus - Perang terhadap narkoba terus di giatkan di Kab.Kudus Penyalahgunaan narkoba dapat menyerang siapa saja.
Babinsa Koramil 06/ Bae Desa Ngembalrejo serda M.Charis menghadiri kegiatan sosialisasi dan penyuluhan bahaya narkoba bertempat di aula Balai Desa Ngembalrejo, Rabu (12/12/18).
Hadir dalam kegiatan Kades Ngembalrejo H.Moh Zakaria beserta perangkat,ketua BPD beserta anggota, AKP Sukadi,SH.MH, Babinsa,Bhabinkamtibmas dan tamu undangan.
Kegiatan sosialisasi ini sebagai nara sumber dari kasat Narkoba Polres Kudus AKP Sukadi,SH.MH menjelasakan tentang bahaya narkoba dan masalah pemberantasan narkoba harus di utamakan, karena narkoba sudah menjadi sasaran anak-anak di kalangan pelajar. Efek dari narkoba bisa merusak generasi pemuda.
Dalam sosialisasi tersebut diperkenalkan berbagai macam narkoba, dari yang ringan sampai yang berat dan agar semua yang hadir dalam sosialisasi ini dapat memahami apa yang disampaikan narasumber, agar nantinya dapat di sampaikan ke keluarga,teman dan tetangga tentang bahaya narkoba.
Post A Comment:
0 comments: