KUDUS,Kodim 0722/Kudus -  Bertempat di Gedung Auditorium kampus Universitas Muria Kudus Desa Gondangmanis Kecamatan Bae Kabupaten Kudus telah berlangsung kuliah umum kepada Mahasiswa/Mahasiswi baru Universitas Muria Kudus tahun 2018-2019.

Dengan tema "Merajut Kebhinnekaan Jawa Tengah" dengan pemateri H.Ganjar Pranowo, SH.,M.Si (Gubernur Jawa Tengah) yang diikuti sekitar 750 Mahasiswa/Mahasiswi UMK Kudus.

Hadir dalam kegiatan tersebut antara lain : H.Ganjar Pranowo SA.MIP (Gubernur Jateng),Ir.H.Muhamad Tamzil MT (Bupati Kudus),H.Muhamad Hartopo ST.MM.MH (Wakil Bupati Kudus),Unsur forkopinda Provinsi Jateng,Anggota DPRD Provinsi Jateng,Anggota OPD Provinsi Jateng,Muspika Kec.Bae,DR. H. Suparnyo, SH, MS,Para Wakil Rektor dan Dosen UMK,Pengurus Yayasan Pembina UMK,Para Mahasiwa/Mahasiswi UMK.

Kami mengucapkn selamat datang Bpk Gubernur jawa tengah di kampus UMK dan kegiatan ini dalam rangka untuk menyampaikan materi kuliah umum bagi Mahasiswa/Mahasiswi UMK Kudus.

Inti materi yang disampaikan H.Ganjar Pranowo, SH.,M.Si (Gubernur Jawa Tengah)sebagai berikut :
Pancasila memang benar-benar sudah menjadi dasar ideologi bangsa dan pancasila tidak pernah menjelaskan adanya perbedaan dalam berkehidupan berbangsa dan bernegara.

Sejarah mengatakan bahwa Ideologi Pancasila berkedudukan sebagai alat pemersatu bangsa, artinya, ketika Pancasila digunakan sebagai alat, maka masyarakat sebagai pengguna perlu mengaplikasikan kehidupan berketuhanan YME di Indonesia dengan menjaga kebhinekaan dalam keberagaman agama. 

Axact

Kodim 0722/Kudus

Berbuat Terbaik Berani Tulus Ikhlas

Post A Comment:

0 comments: