KUDUS,Kodim 0722/Kudus -
Anggota Koramil 06/Bae Babinsa Desa Gondangmanis Serma Soleh
melaksanakan komsos diwilayah Desa Gondangmanis pada hari Selasa
(21/05/2019).
Kegiatan komsos dilaksanakan di ladang milik bapak Marjo RT 04 RW 04 yang bertujuan untuk menjalin hubungan tali silaturahim dan komunikasi serta sinergitas dengan lapisan masyarakat wilayah binaan .
Sambang wilayah merupakan kegiatan Babinsa di manapun berada dengan tujuan menambah kedekatan dengan warga binaan , sekaligus Babinsa bisa menggali informasi tentang kondisi situasi wilayah binaan.
Sebagai upaya terciptanya suasana wilayah desa yang selalu aman dan kondusif menjelang Hari Raya Iddul Fitri karena hari hari di bulan puasa biasanya banyak kerawanan tindak kriminal . Babinsa menghimbau masyarakat ikut menjaga keamanan lingkungan .
Post A Comment:
0 comments: