KUDUS,Kodim 0722/Kudus - Anggota Koramil 04/Jekulo Babinsa Desa Klaling Serda Henry PS melaksanakan komsos dengan warga dan membagikan masker di depan pasar Jekulo, Sabtu (27/06/2020).
Dalam kegiatan komsos ini Babinsa selalu menghimbau dan mengajak warga agar selalu mentaati aturan dan himbauan pemerintah, tentang protokol kesehatan. Apabila keluar rumah harus menggunakan masker, karena semua itu demi keselamatan warga dan keluarganya.
Babinsa masih mendapati warga yang sampai saat ini ada yang tidak memakai masker pada saat masuk ke Pasar. Bahwa tujuanya dengan memakai masker saat keluar rumah tentunya dapat mengurangi atau mencegah penularan virus corona covid-19.
Maka kita selaku Babinsa terus menghimbau kepada warga.Selain kita waspada terkait bahaya virus Covid-19, Babinsa juga menghimbau kepada warga agar berhati hati dan waspada.
Post A Comment:
0 comments: