KUDUS,Kodim 0722/Kudus – Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 05/Mejobo Sersan Satu Sunardi  melaksanakan kunjungan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama petugas Penyuluhan Lapangan (PPL). Kunjungan Komsos di lakukan di lahan Pertanian di Blok Pandak Dkh Pikon Desa Tenggeles, Kecamatan Mejobo, Kabupaten Kudus, Rabu (05/08/2020).

Kegiatan Komsos di lahan pertanian yang dilakukan Babinsa merupakan bagian tugas pokok Babinsa dalam melaksanakan pembinaan diwilayah  binaan untuk ketahanan pangan. Dalam hal tersebut Babinsa ikut bergabung dengan kelompok tani " Tani Makmur" dalam pendampingan pertanian.

Sertu Sunardi mengatakan, bertugas sebagai Babinsa harus mampu berkomunikasi sosial dengan masyarakat khususnya para petani desa binaan karena hakikat pengabdian seorang prajurit adalah dengan memberikan sesuatu yang terbaik bagi rakyat sesuai dengan jati diri sebagai tentara rakyat.

Sementara itu Jumadi (65 Thn) selaku pemilik lahan mengucapkan terimakasih pada prajurit TNI khususnya Babinsa Koramil 05/Mjb Kodim 0722/Kudus Sertu Sunardi  yang sudah ikut serta membantu  dalam giat pengolahan lahan, sehingga ia sebagai petani semakin bersemangat dalam bercocok tanam.

"Terimakasih kepada Babinsa dan petugas penyuluh pertanian lapangan yang telah memberikan arahan dan bimbingan kepada kami,dan ini sangat menjadi pedoman kami dalam melaksanakan kegiatan pertanian sesuai program pemerintah dalam meningkatkan swasembada pangan”, ucap Jumadi.

Axact

Kodim 0722/Kudus

Berbuat Terbaik Berani Tulus Ikhlas

Post A Comment:

0 comments: