KUDUS,Kodim 0722/Kudus - Babinsa Rejosari Pelda S.Kriswidhiyono bersama team Kecamatan Dawe melaksanakan pendampingan dan memfasilitasi pelaksanaan musyawarah desa penyusunan RKP Desa (Rencana Kerja Pemerintah Desa) TA 2021 sekaligus menyelenggarakan Sosialisasi PRODESKEL (Profil Desa dan Kelurahan) Tahun 2020 di Aula Desa Rejosari Kecamatan Dawe . Rabu (26/8/2020).
Adapun tujuan dari Musdes RKP Desa TA.2021 sebagai perencanaan kerja pembangunan desa selama 1 tahun ke depan sesuai RPJMDes yang telah disusun sebelumnya selama masa kepemimpinan Kepala Desa.
Sedangkan sosialisasi PRODESKEL tahun 2020 sebagai suatu indikator atau sarana evaluasi perkembangan ekonomi,sosial serta potensi Desa dalam pembangunan Desa yang sudah di laksanakan satu tahun dan lima tahun sebelumnya sehingga ditemukan beberapa permasalahan yang terjadi dan di peroleh solusi dari permasalahan tersebut.
Post A Comment:
0 comments: