KUDUS,Kodim 0722/Kudus - Anggota Koramil 06/Bae Babinsa Desa Ngembalrejo Sertu Charis melaksanakan pendampingan kepada para Lansia saat pelayanan Posyandu Seneng Waras di Desa Ngembalrejo Kec. Bae Kab.Kudus, Jum’at (20/11/20).
Kegiatan Posyandu Lansia ini di selengarakan dari tim UPTD Puskesmas Dersalam Kec.Bae Kab.Kudus oleh dr.Wida dengan di dampingi Bidan desa, Kepala Desa H.Moh Zakaria, Babinsa dan para kader desa yang sudah terlatih sebanyak 6 orang.
Kegiatan Posyandu Lansia Seneng Waras dilaksankan di Rt 07/RW 01 Dk.Ngetok Kec.Bae Kab.Kudus sekitar 21 orang lanjut usia dari kaum perempuan. Pemeriksaan kesehatan Posyandu Lansia ini merupakan program Puskesmas yang meliputi pengecekan BB, cek Tensi, dan pengobatan secara gratis.Posyandu ini dilaksanakan secara rutin setiap bulan sesuai jadwal.
Post A Comment:
0 comments: