KUDUS,Kodim 0722/Kudus - Anggota Koramil 04/Jekulo Serka Nur Rokhim Babinsa Hadipolo melaksanakan kegiatan memberikan paket sembako dari Kodim 0722/Kudus kepada warga kurang mampu kepada Mbah Sopiah, Janda (70 th) Dukuh Cempling RT 3/3 Desa Hadipolo. Selasa (10/11/2020).
Pemberian Paket sembako kepada warga kurang mampu ini adalah program Kodim 0722/Kudus melalui Babinsa dan di serahkan kepada warga binaan yang betul betul kurang mampu dan sangat membutuhkan. Program ini bertujuan untuk mengurangi angka kemiskinan di wilayah Kudus . Dan juga warga yang terdampak karena pandemi covid-19.
“Mbah Sopiah sangat berterimakasih kepada Babinsa dan kodim 0722/Kudus atas bantuan sembako yang di berikan kepadanya. Semoga Babinsa dan kodim 0722/Kudus selalu di beri umur panjang,kesehatan dan kesuksesan dalam pelaksanaan tugas sehari hari”.Ungkapnya
Harapan Babinsa dengan sembako yang di berikan kepada Mbah Sopiah bisa membantu kekurangan kebutuhan Mbah Sopiah untuk beberapa hari. Dan semoga sembako tersebut bermanfaat untuk Mbah Sopiah.
Post A Comment:
0 comments: