KUDUS,Kodim 0722/Kudus -  Kepala Staf Kodim (Kasdim) 0722/Kudus Mayor Caj Novari Prasetyo Wibowo, S.Sos hadiri kegiatan  pencanangan Zona Integritas menuju Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih Dan Melayani (WBBM), serta penanda tanganan pigam yang di selenggarakan di Polres Kudus, Rabu (09/03/2022).

Kegiatan Pencanangan Zona Integritas Polres Kudus  wujudkan bebas dari Korupsi WBK menuju WBBM dilaksanakan di Aula Parama Satwika Polres Kudus dipimpin langsung oleh Kapolres Kudus  AKBP Wiraga Dimas Tama, S.I.K.,M.Si  dan dihadiri oleh Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kudus.

Dalam sambutan Kapolres Kudus AKBP Wiraga Dimas Tama menyampaikan, Puji syukur kita panjatkan kepada Allah SWT karena dengan nikmat dan karuniaNya kita semua dalam keadaan sehat walfiat dan bisa menghadiri acara pencanangan zona integritas menuju Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih Dan Melayani (WBBM) Satker Polres Kudus tahun 2022.

Pencanangan zona integritas di lingkungan Polri untuk mewujudkan lingkungan yang bebas korupsi,kolusi dan nepotisme untuk menuju WBK, ini membutuhkan tekad semangat kita khususnya personil Polres Kudus agar mewujudkan tanggung jawab program Zona integritas Polres Kudus.

Lebih lanjut, Seluruh capaian yang telah diraih tidak lepas dari kerja keras dan komitmen seluruh personil pelayanan Polres Kudus selain itu dukungan dari pemerintah daerah, seluruh stakeholder dan masyarakat Kabupaten Kudus sebagai wujud pelayanan prima di Polres Kudus.

Acara dilanjutkan dengan penandatanganan Dukungan Komitmen Bersama Zona Integritas (ZI) wilayah bebas dari korupsi (WBK) menuju wilayah birokrasi bersih dan melayani (WBBM) oleh Kapolres Kudus bersama pejabat yang hadir.

Sementara, saat ditemui Kasdim 0722/Kudus Mayor Caj Novari Prasetyo Wibowo, S.Sos mengatakan Pencanangan Pembangunan Zona Intergritas di Polres Kudus adalah hal yang luar biasa, dimana semua pihak turut memberikan dukungan serta mensupport kegiatan tersebut.

“Kita harapkan bersama dengan pencanangan ini jajaran Kepolisian Resort Kudus bisa tambah maju dan profesional dalam menjalankan tugasnya serta dapat memberikan pelayanan maksimal kepada masyarakat,”pungkas Kasdim 0722/Kudus.


 

Axact

Kodim 0722/Kudus

Berbuat Terbaik Berani Tulus Ikhlas

Post A Comment:

0 comments: