KUDUS,Kodim 0722/Kudus - Guna memutus penyebaran covid-19 di wilayah binaan, Babinsa Koramil 05/Mejobo turun ke wilayah binaanya untuk melaksanakan kegiatan pengawasan prokes covid-19 kepada masyarakat dengan memberikan masker dan himbauan yaitu menggunakan masker setiap keluar rumah, cuci tangan pakai sabun, menjaga jarak dan membagikan masker, kegiatan tersebut yang dilaksanakan bertempat di Jl Mejobo Kecamatan Mejobo Kabupaten Kudus, Jum’at (27/05/2022).
Danramil 05/Mejobo Kapten Inf Heru Cahyono mengatakan, kesadaran masyarakat di wilayah masih harus ditingkatkan dan diingatkan, Hal ini menjadi tugas semua pihak termasuk Babinsa di wilayah binaannya untuk terus melaksanakan sosialisasi 5M dan wajib menggunakan masker.
“Menurutnya pembagian masker kepada warga sebagai upaya untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19 sekaligus melindungi masyarakat dari bahaya akan terpaparnya virus Corona, terangnya.
Gunakan selalu masker untuk mencegah penyebaran Covid-19, serta selalu menerapkan hidup bersih dan sehat dengan selalu menerapkan protokol kesehatan 5M (mencuci tangan, memakai masker, menjaga jarak, menghindari kerumunan, mengurangi mobilisasi di luar rumah)," pungkas Danramil.
Post A Comment:
0 comments: