KUDUS, Kodim 0722/Kudus - Babinsa Koramil 02/Jati Serma Parno bersama tim PPL Kecamatan Jati melakukan pendampingan dalam pengendalian dan pencegahan penyakit mulut dan kuku (PMK) pada hewan ternak berkuku belah, di Desa Getas Pejaten Kec. Jati Kudus, Kamis (09/06/2022).

“Tujuannya untuk pencegahan penularan PMK yang disebabkan virus,” kata Serma Parno.

Dijelaskan, walau virus ini tidak berbahaya bagi manusia namun dampaknya sangat merugikan petani, khususnya peternak sapi dan kambing. Karena harga jual di pasaran akan murah, bahkan tidak laku.

Mengenai ciri-ciri PMK adalah demam tinggi, air liur berlebihan, luka lepuh pada lidah, bibir, telinga, hidung, dan kulit di antara kuku.

“Cara pencegahannya yaitu melakukan penyemprotan disinfektan pada kandang yang telah dibersihkan, yang dapat dibuat sendiri dari Citarum asin dengan takaran 1 sendok teh dicampur 2 liter air,” ungkapnya.

Ini dilakukan agar tidak terjadi penularan, juga upaya deteksi dini adanya PMK terhadap binatang ternak yang ada di Kecamatan Jati.

Serma Parno  juga mengimbau supaya warga binaan terutama yang mempunyai ternak sapi, kambing, atau domba selalu menjaga kebersihan kandang maupun binatang ternaknya. “Selalu berkoordinasi dengan dinas terkait”.

Ditekankan juga, jika menemukan gejala PMK segera lapor ke dinas terkait agar bisa dilakukan pencegahan. Pungkasnya.


 

Axact

Kodim 0722/Kudus

Berbuat Terbaik Berani Tulus Ikhlas

Post A Comment:

0 comments: