KUDUS,Kodim 0722/Kudus - Anggota Koramil 02/Jati Babinsa Desa Pasuruhan Kidul Serka Heri Murwanto bersama Kepala Desa dan Pemdes melaksanakan peninjauan pembangunan pengecoran Jalan Usaha Tani (JUT) sepanjang 200 M di Blok Sidadap Desa Pasuruhan Kidul Kecamatan Jati Kabupaten Kudus, Selasa (13/09/2022).

Babinsa mengatakan  Pendampingan ini dilakukan sebagai bentuk dukungan TNI kepada pemerintah terkait pembangunan wilayah. Pengawasan dan pemeriksaan untuk memastikan pekerjaan berjalan sebagaimana mestinya dan memenuhi standar yang sudah ditetapkan oleh pemerintah.

“Pembangunan JUT ini dalam rangka membantu akses jalan bagi petani untuk mengangkut hasil panen”, Ujarnya.

Disamping kegiatan tersebut Babinsa juga menggali informasi yang berhubungan dengan keamanan dan ketertiban masyarakat, dengan demikian kehadiran Babinsa bisa membuat  terciptanya  situasi yang kondusif dan masyarakat bisa beraktifitas dengan aman. Pungkasnya


 

Axact

Kodim 0722/Kudus

Berbuat Terbaik Berani Tulus Ikhlas

Post A Comment:

0 comments: