Pada kesempatan tersebut, Pangdam IV/Diponegoro melalui Dandim 0722/Kudus menyampaikan bahwa TMMD Reguler ke-123 Tahun 2025 kali ini mengangkat tema:
“Dengan Semangat TMMD Mewujudkan Pemerataan Pembangunan dan Ketahanan Nasional di Wilayah.”
Makna yang terkandung dalam tema tersebut adalah bahwa penyelenggaraan TMMD merupakan bentuk nyata kemanunggalan TNI-Rakyat bersama pemerintah daerah dalam mewujudkan pemerataan pembangunan yang inklusif ke seluruh wilayah, serta menciptakan ketahanan nasional yang tangguh.
Dalam amanatnya, Pangdam IV/Diponegoro juga mengucapkan terima kasih kepada para Bupati/Wali Kota, jajaran Forkopimda, OPD terkait, personel TNI-Polri, dan seluruh masyarakat yang telah bekerja keras selama satu bulan penuh dalam menyelesaikan seluruh sasaran fisik dan non fisik di masing-masing wilayah.
Selain itu, Pangdam menambahkan bahwa pada Triwulan I TA 2025 ini, selain TMMD Reguler ke-123 yang dilaksanakan di Kabupaten Magelang, Demak, Boyolali, dan Tegal, seluruh Kodim jajaran Kodam IV/Diponegoro juga secara serentak menggelar TMMD Sengkuyung di berbagai daerah, termasuk di Kabupaten Kudus.
Kegiatan TMMD ini diharapkan mampu memberikan manfaat nyata bagi masyarakat dan menjadi langkah strategis dalam mendukung pembangunan desa, memperkuat rasa kebersamaan, dan menciptakan ketahanan nasional yang kokoh.
Redaktur: Kodim 0722/Kudus
Post A Comment:
0 comments: