Tata Upacara Bendera dan Peraturan Baris Berbaris adalah salah satu bentuk nyata pengaplikasian terhadap cinta tanah air, dasar kedisiplinan serta sebagai modal awal dasar dari bela negara.
Hal tersebut ditegaskan anggota Koramil 01/Kota Babinsa Desa Demaan Sertu K. Widodo pada saat melatih TUB (Tata Upacara Bendera) dan PBB (Peraturan Baris Berbaris) anggota OSIS SMK Wisudha Karya untuk menghadapi lomba yang diselenggarakan oleh Dinas Pendidikan Kab. Kudus di Stadion Wergu Wetan Kudus pada Rabu (10/2).
"Upacara bendera juga mencermikan wujud ketertiban, hal ini dibuktikan dengan kekompakan ketika kita melakukan upacara bendera," kata Babinsa.
Post A Comment:
0 comments: