KUDUS,Kodim 0722/Kudus - Babinsa Koramil 08/Gebog Serka Suyoto membantu petani Bpk Sukarman menyiapkan bibit padi yang akan segera ditanam di Dukuh Lemahsawah RT 04/05 Desa Jurang Kecamatan Gebog Kabupaten Kudus,Sabtu (01/12/2018).

Serka Suyoto yang merupakan Babinsa Koramil 08/Gebog Kodim 0722/Kudus di Desa Jurang Kecamatan Gebog Kabupaten Kudus turut serta ikut turun ke sawah mendampingi warga binaannya.

Terlihat Serka Suyoto ikut bersama-sama dengan para petani mencabut dan membawa bibit padi yang sudah siap tanam. Ia juga membantu mengikat dan membawanya ke lokasi lahan yang akan ditanam.
“Kondisi bibitnya sangat bagus dan kita berharap dapat tumbuh dengan baik serta hasilnya memuaskan saat panen nanti“, tambahnya

Sementara itu di tempat terpisah Komandan Koramil 08/Gebog Kodim 0722/Kudus Kapten Inf A. Bashir mengatakan bahwa Babinsa akan selalu siap memberikan pendampingan kepada petani dengan harapan dapat menjadi sebuah motivasi dalam meningkatkan hasil pertanian mereka.

Babinsa akan selalu hadir di tengah-tengah warga petani, kita akan memberikan pendampingan dan bantuan. Kehadiran Babinsa diharapkan dapat membangkitkan semangat dan motivasi kepada para petani di wilayah, jelas Danramil Gebog.


Axact

Kodim 0722/Kudus

Berbuat Terbaik Berani Tulus Ikhlas

Post A Comment:

0 comments: