KUDUS,Kodim 0722/Kudus - Anggota Koramil 03/Undaan Babinsa Desa Kalirejo Serda Fuad melaksanakan kegiatan membantu warga pengurukan jalan dan komsos untuk membahas kamtibmas dengan maraknya pencurian motor ,Rabu (12/02/2020).

Kegiatan ini membantu warga  Desa kalirejo Rt 05/Rw 06 Kec.Undaan Kab. Kudus untuk menciptakan rasa gotong-royong serta menciptakan kesadaran dan partisipasi masyarakat. Kegiatan komsos ini agar masyarakat mengerti pentingnya keamanan,ketertiban dan menciptakan wilayah yang kondusif.

Kegiatan Babinsa membantu pengurukan jalan seperti ini merupakan salah satu fungsi Aparat Komando Kewilayahan yang juga merupakan aplikasi di lapangan guna pembinaan wilayah, disamping itu babinsa harus bisa menjaga keamanan dan ketertiban wilayah binaan. 

Axact

Kodim 0722/Kudus

Berbuat Terbaik Berani Tulus Ikhlas

Post A Comment:

0 comments: