KUDUS,Kodim 0722/Kudus - Babinsa Desa Piji Koramil 07/Dawe Pelda S.Kriswidhiyono bersama Bhabinkamtibmas Polsek Dawe Aiptu Noor Faiz melaksanakan penertiban dan pembagian masker kepada masyarakat Desa Piji yang berkepentingan di Balai Desa Piji Kecamatan Dawe , Selasa (17/11/2020).
Selaku Babinsa Desa Piji, Pelda S.Kriswidhiyono menjelaskan bahwasanya pembagian masker dilakukan dalam rangka untuk mencegah dan menekan penyebaran Covid-19.Sekaligus kegiatan tersebut untuk menyadarkan dan mendisiplinkan masyarakat dalam melaksanakan protokol kesehatan.
Selain membagikan masker, Babinsa dan Bhabinkamtibmas juga mensosialisasikan kepada warga untuk terus mematuhi protokol kesehatan. Karena hal tersebut sangat penting untuk memutus mata rantai penyebaran virus Covid-19 di wilayah.
Post A Comment:
0 comments: