KUDUS,Kodim 0722/Kudus - Anggota Koramil 03/Undaan Babinsa Desa Lambangan Pelda Yudhi Hardono dan anggota Pemdes membantu Bidan desa dan PKK melaksanakan kegiatan pelayanan kepada masyarakat khususnya para lansia yang diadakan setiap 1 bulan sekali untuk mengetahui keluhan warga yang menderita sakit seperti kolestrol , diabets dan asam urat serta pemberian obat dan vitamin . Minggu (15/11/2020).

Progam Dinas Kesehatan dalam pelayanan pospindu tersebut merupakan upaya pemerintah untuk cegah tangkal penyakit masyarakat yang saat ini sedang marak , dengan cara itu masyarakat mengetahui sejak dini penyakit yang dideritanya ,sehingga pola hidup sehat dan pola makan bisa diatasi sejak dini.

Petugas medis juga menyarankan kepada masyarakat agar hidup sehat dan banyak beraktivitas/berolah raga , serta terapkan pola hidup bersih/sehat serta perbanyak makan yang mengandung vitamin , serta hindari pola makanan yang banyak mengandung lemak dan gula agar tubuh kita tetap sehat.

Kegiatan membantu bidan desa memberikan pelayanan kepada masyarakat berjalan aman dan lancar sesuai aturan protokol kesehatan Covid-19 atau dengan 3M ( memakai masker , mencuci tangan dan menjaga jarak ).


 

Axact

Kodim 0722/Kudus

Berbuat Terbaik Berani Tulus Ikhlas

Post A Comment:

0 comments: