KUDUS,Kodim 0722/Kudus - Babinsa Koramil 06/Bae Serda Sudarno bersama Bhabinkantibmas beserta tim relawan PPKM mikro dan Relawan Puskesmas, melaksanakan tracking warga isolasi mandiri, Jum’at (05/03//21).
Dalam kegiatannya, Babinsa dan tim melaksanakan tracking warga binaan, di Desa Gondangmanis Kecamatan Baae Kabupaten Kudus.
Serda Sudarno mengatakan, tracking dilakukan untuk memonitor dan mengetahui perkembangan kesehatan warga terinfeksi covid-19.
"Tracking juga dilakukan untuk mengetahui perkembangan jumlah data warga yang terinfeksi Covid 19. Babinsa dan tim kesehatan Puskesmas juga memantauan warga yang kontak erat. Selain itu dilakukan juga pemantauan lingkungan yang terkontaminasi Covid 19. Kegiatan ini dilakukan dalam rangka mewujudkan kepedulian pada warga," terang Babinsa.
Post A Comment:
0 comments: