KUDUS - Babinsa Koramil 04/Jekulo Koptu Hartono melaksanakan mengajar kepada siswa-siswi SD Negeri 1 Sidomulyo Kecamatan Jekulo Kabupaten Kudus. Kamis (02/05/2024).

Koptu Hartono menyampaikan, "Melalui program TNI peduli pendidikan Babinsa menyambangi Sekolah Dasar guna memberikan pelajaran,kehadiran babinsa di sekolah SD tersebut dan disambut gembira oleh para siswa siswi, kegiatan seperti ini salah satu bagian dari tugas Babinsa kepada warga dan para siswa yang berada di wilayah binaannya," ujarnya.

"Pendidikan merupakan hal yang penting untuk menunjang pada kehidupan sehari hari, apa lagi pendidikan bagi anak usia dini sangatlah penting untuk membangun karakter anak-anak serta mengembangkan berbagai potensi anak, agar ke depannya anak-anak bisa memahami arti dari Wawasan Kebangsaan," ungkapnya.


Sebelum melaksanakan kegiatan itu babinsa berkordinasi dengan para dewan guru tentang materi apa yang akan di berikan kepada siswa.sehingga nantinya yang diberi materi dapat mengerti.

Ia juga menambahkan kegiatan yang dilakukan ini merupakan salah satu bentuk pembinaan teritorial dari satuan komando kewilayahan kepada masyarakat yang berada di wilayah binaan, khususnya kepada anak-anak yang merupakan generasi penerus," pungkasnya.


 

Axact

Kodim 0722/Kudus

Berbuat Terbaik Berani Tulus Ikhlas

Post A Comment:

0 comments: